April 13, 2014

Eko Setyawan Hobi Main Playstation


Tribun Jogja/Iwan Al Khasni


Laporan Reporter Tribun Jogja Puthut Ami Luhur

TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA - JIKA ada waktu senggang gelandang sayap PSS Sleman Eko Setyawan, lebih banyak menghabiskan waktu dengan bermain game. Baik game yang teraplikasi di personal computer (PC) dan handphone maupun console box PlayStation(PS).


Setelah latihan rutin atau tidak ada jadwal latihan, pemain kelahiran Sleman 21 Maret 1991 sering bermain PS dengan rekan sekamarnya Guy Junior atau dengan official PSS Sleman Surya Kuda.


Mereka biasanya memainkan permainan Winning Eleven, saling mengalahkan satu sama lain. Bermain game dengan pemain lain atau ofisial tim, semata-mata untuk menjalin keakraban dan mengasah teknik strategi dalam bermain sepakbola.


"Hobi main game, apa saja asalkan game saya berusaha mencoba memainkannya. Itu kalau tidak ada kegiatan lain," kata Eko, Jumat (11/4).


Kala tidak bersama-sama rekannya di Mes PSS Sleman, yang terletak di kompleks Stadion Maguwoharjo. Eko lebih sering bermain, Pro Evolution Soccer seorang diri menggunakan PC di tempatnya bermukim.


"Kalau di rumah bermain sendirian sudah biasa, agar tidak merasa sepi," tambah Eko.


Tidak hanya bermain game, gelandang berperawakan kecil itu juga sering bermain 4-2 bersana rekan-rekannya di sekitar tempatnya bermukim. Permainan 4-2 atau lebih dikenal masyarakat awam sebagai kucingan, dilakukannya untuk sekedar menjaga kondisinya.


Dulu saat masih belum bergabung dengan PSS Sleman, dia sering bermain game online Ragnarok. Tetapi saat ini, sudah tidak pernah sama sekali karena sibuk berlatih bersama Elja.(ptt)


Skandal Kuliner Terkait :Disegel, Bakpia Tidak Asli Jadi Buronan di Malaysia